Press Release!!
Minggu, 27 Oktober 2024 – Workshop PKM UKM-F RISET 2024
Workshop PKM UKM-F RISET merupakan pembuka dari rangkaian acara Bootcamp PKM UKM-F RISET 2024. Tahun ini, kegiatan workshop ditujukan khusus bagi anggota aktif UKM-F RISET Universitas Trunojoyo Madura, dengan tujuan untuk membangkitkan semangat kepenulisan serta memperkuat kapasitas riset anggota dalam bidang Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Dengan tema “Let’s explore ideas, find solutions, and create a brighter future with PKM”, rangkaian acara bootcamp ini bertujuan menciptakan iklim inovasi yang positif, di mana mahasiswa diajak untuk menggali potensi dan mewujudkan ide-ide kreatif dalam bentuk proposal PKM.
Kegiatan dilaksanakan pada hari Minggu, 27 Oktober 2024, di ruang RKB-A 103 Universitas Trunojoyo Madura, dihadiri oleh seluruh anggota aktif UKM-F RISET dengan antusias. Acara dibuka dengan sambutan hangat oleh Master of Ceremony, diikuti laporan dari Ketua Pelaksana Bootcamp PKM, Najwa Anisa Safitri, serta Ketua Umum UKM-F RISET periode 2024/2025, Samsul Muarif, yang menekankan pentingnya inovasi dan kontribusi mahasiswa dalam upaya pengembangan PKM.
Pemaparan Materi Inspiratif
Sesi pertama diisi oleh Mohammad Syafii, S.P., S.Si., yang mengupas tuntas tentang konsep dasar PKM, kriteria PKM yang berkualitas, dan cara merubah ide sederhana menjadi proposal yang solid dan menarik. Syafii berbagi panduan praktis dalam menemukan ide yang relevan dan memiliki dampak nyata di masyarakat, serta langkah-langkah untuk mengasah ide tersebut menjadi karya tulis yang terstruktur dengan baik.
Selanjutnya, sesi kedua diisi oleh Cahyo Febri Wijaksono, S.Pd., seorang alumni peraih medali perunggu dalam ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS) 2022 di kategori PKM Pengabdian Masyarakat (PKM PM). Cahyo menyampaikan Tips and Trick Penyusunan PKM berdasarkan pengalaman pribadinya dalam proses seleksi hingga berhasil lolos di tingkat nasional. Beliau memberikan inspirasi bagi anggota UKM-F RISET mengenai strategi menonjolkan aspek kemasyarakatan dalam PKM, memanfaatkan data riset yang solid, serta menyajikan karya dengan bahasa yang mudah dipahami dan menarik.
Di penghujung acara, para peserta memiliki kesempatan untuk mengajukan pertanyaan seputar tantangan dalam penyusunan PKM, mendapatkan masukan langsung dari para pemateri, dan berdiskusi mengenai ide-ide kreatif yang bisa dikembangkan dalam proposal PKM di tahun mendatang.
Harapan dan Semangat Berkarya
Workshop PKM ini diharapkan mampu memotivasi seluruh anggota aktif UKM-F RISET untuk terus mengembangkan kreativitas dan meningkatkan kemampuan dalam menyusun proposal PKM berkualitas di tahun 2025. Semangat positif dan antusiasme peserta semakin membangkitkan harapan untuk melihat lebih banyak karya mahasiswa UKM-F RISET yang lolos seleksi PKM dan membawa nama baik universitas di kancah nasional.
UKM-F RISET!!! Semangat Berkarya!!!
Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi UKM-F RISET melalui email di: halo@ukmfriset.or.id.
Editor: Rahmad Romadlon